Bhabinkamtibmas Polsek Sliyeg Sambangi Warga Untuk Wujudkan Desa Binaan Yang Kondusif

    Bhabinkamtibmas Polsek Sliyeg Sambangi Warga Untuk Wujudkan Desa Binaan Yang Kondusif
    Bhabinkamtibmas Polsek Sliyeg Sambangi Warga Untuk Wujudkan Desa Binaan Yang Kondusif

    Indramayu, - Bhabinkamtibmas Polsek Sliyeg jajaran Polres Indramayu Polda Jabar Bripka Mindarto melaksanakan kegiatan sambang warga Desa Sudikampiran, Kecamatan Sliyeg, Kabupaten Indramayu.

    Kegiatan tersebut dilakukan guna mewujudkan desa binaan yang kondusif. 

    Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Sliyeg, Iptu Sutrisno menyampaikan pentingnya menjalin kedekatan dengan warga sebagai bagian dari tugasnya. 

    Ia mengatakan, sambang warga terus dilakukan untuk membangun kepercayaan dan kerjasama yang baik dengan warga. 

    Melalui kegiatan sambang, Bhabinkamtibmas dapat lebih memahami kebutuhan dan permasalahan yang dihadapi warga, serta memberikan solusi yang tepat, ungkap Kapolsek, Senin (17/07/2023).

    Dikatakan Kapolsek, dalam kegiatan sambang warga, Bhabinkamtibmas mendatangi rumah-rumah warga, bertemu dengan warga, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta tokoh pemuda.

    Tujuan dari kegiatan tersebut untuk mendengarkan keluhan, masukan, atau aspirasi yang disampaikan oleh warga seputar keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka.

    Selain itu, Bhabinkamtibmas juga memberikan penyuluhan kepada warga tentang berbagai hal terkait keamanan, seperti pencegahan tindak kejahatan, pentingnya menjaga kerukunan antarwarga.

    Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga keamanan di sekitar mereka.

    Kapolsek berharap dengan terlaksananya kegiatan sambang warga oleh Bhabinkamtibmas, diharapkan tercipta desa binaan yang kondusif, di mana polisi dan masyarakat saling mendukung dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Ujar Iptu Sutrisno.

    Indramayu

    Indramayu

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Patrol Lakukan Patroli Rutin Untuk...

    Artikel Berikutnya

    Berikan Rasa Aman Warga Patroli Polsek Gabuswetan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Wujudkan Jakarta Hijau, PLN dan Pemprov DKI Jakarta Beraksi Tanam 100 Pohon di Waduk Brigif
    110 Juta Orang di Prediksi Mudik Akhir Tahun, Kapolri Amankan Sebaik-baiknya
    Jaga Situasi Jelang Natal dan Tahun Baru, Babinsa Koramil 1710-01/Kokonao Sampaikan Pesan-Pesan Keamanan Kepada Masyarakat

    Ikuti Kami